a

Monday, May 6, 2013

Keluar dari Zona Nyaman

Saya pernah mendengar sebuah ungkapan sederbana yang menyadarkan diri saya. Ungkapan itu berbunyi, "Jika Anda ingin menjadi seorang yang sukses, Anda harus rela merasa tidak nyaman. " Bukankah hal ini sering bertolak belakang dengan apa yang dicari manusia selama ini. Sebagian besar manusia berusaha menghindari perasaan tidak nyaman, namun sayangnya di situlah kesuksesan sering kali terletak. Dalam usaha kita meraih tujuan yang ingin kita capai, mau tidak mau kita harus menghadapi perasaan tidak nyaman. Contoh, memulai bisnis baru, belajar hal-hal yang baru, atau berbicara di depan umum.

Ternyata, apa yang mungkin ditakuti seseorang tidak begitu dihiraukan oleh orang lain. Rasa takut dan khawatir mulai muncul ketika kita melangkah keluar dari zona nyaman kita. Hal-hal yang ada di dalam lingkaran zona nyaman adalah hal yang sering kita hadapi dan kita merasa aman dan nyaman dalam melakukannya. Pertanyaan penting yang harus Anda jawab adalah apa yang selama ini membuat Anda khawatir dan takut untuk mengambil tindakan yang menurut Anda sebenamya adalah langkah maju menuju kesuksesan Anda. Apakah mencari prospek klien yang baru (khususnya bagi mereka para salesman)? Apakah keinginan untuk pindah pekerjaan? Apakah ketakutan untuk mempelajari hal-hal baru yang dapat meningkatkan kemampuan Anda di pekerjaan? Anda perlu menjawab dengan jujur ketakutan apa yang selama ini menghambat laju Anda untuk mencapai tingkat sukses yang lebih tinggi. Jika tidak, sulit bagi Anda untuk bertumbuh dan berkembang.

Lari dari ketakutan yang sebenarnya dapat membuat Anda lebih sukses adalah strategi yang salah. Tentu Anda merasakan suatu perasaan lega ketika Anda lari dari ketakutan itu. Namun, perasaan lega itu hanya berlangsung sesaat, karena ada harga yang harus Anda bayar, yaitu rasa percaya diri Anda akan merosot. Anda juga akan merasa tak berdaya dan frustasi, bahkanAnda telah melakukan sabotase terhadap usaha pencapaian sukses Anda. Bertanyalah kepada din sendiri, apakah sepadan harga yang Anda bayar ketika Anda lari dari ketakutan Anda? Hadapilah ketakutan Anda, karena itulah saat ketika Anda akan maju dan menapaki langkah-langkah kesuksesan Anda. Ingatlah bahwa mereka yang sukses juga memiliki ketakutan mereka sendiri, namun mereka berani menghadapi. Walaupun ketakutan menyelimuti mereka tetap terus maju, karena mereka sadar di situlah tempat yang harus dituju untuk meraih kesuksesan yang lebih besar lagi.

Lakukanlah apa yang Anda takutkan dan ketakutan itu akan hilang dengan pasti
By: Ralph Waldo Emerson



 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...