a

Sunday, April 21, 2013

Sukses Bermula Dari Sebuah Keharusan

Saya yakin hampir semua orang memiliki tujuan untuk mempunyai uang yang banyak. Namun, walau mereka semua menginginkan itu mengapa mereka belum juga mendapatkannya? Jawaban yang sederhana adalah karena apa yang mereka inginkan bukan merupakan sesuatu "keharusan" (MUST) melainkan hanya sebuah keinginan (WISH). Seorang juara sangat mengerti bahwa jika ia menginginkan sesuatu, hal tersebut haruss dilakukan dengan cara berpikir MUST. Dengan cara berpikir seperti ini, ia tidak memiliki pilihan lain selain mencapai apa yang diinginkannya. Dengan dorongan MUST, pikirannya akan menggunakan cara berpikir yang berbeda untuk mencapainya. Dengan eara berpikir MUST, ia akan mencari segala macam cara dan mengambil apa pun tindakan untuk mencapainya. Sering kali MUST inilah yang dapat membangkitkan "raksasa" yang besar dalam diri kita. Mulailah saat ini juga untuk serius terhadap apa yang menjadi cita-cita Anda, dan pastikan bahwa Anda HARUS mencapainya tanpa ada pilihan yang lain.

Ketika ingin menyelesaikan buku, saya perlu jujur dengan Anda bahwa deadline penulisan buku  telah muindur dari jadwal awalnya, yaitu Oktober 2007. Beberapa hal terjadi karena kesibukan luar biasa yang tak bisa saya hindari, ditambah lagi partner saya mengundurkan diri dari proyek ini karena harus berkonsentrasi melanjutkan sekolah, dan juga harddisk laptop saya "jebol" sehingga banyak artikel yang hilang. Saya merasa hal ini akan menambah lama penundaan penyelesaian buku ini. Satu-satunya cara efektif yang dapat saya ciptakan adalah mengingatkan saya kembali dengan pain (ketidaknyamanan) yang harus saya alami. Dalam setiap training yang saya lakukan mulai bulan Oktober 2007, saya memberitahukan kepada para peserta bahwa jika sampai tanggal 1 Februari 2008 buku belum terbit, saya memberikan kepada para peserta nomor handphone saya agar mereka mengirimkan SMS untuk menuntut buku gratis dari saya. Komitmen saya untuk menantang din saya sendiri membuat saya setiap hari memikirkan dan mengambil tindakan untuk dapat bertemu dengan deadline ini (sampai buku ini naik ke percetakan, ada 4.000 orang lebih yang menantikan buku gratis pada bulan Februari 2008). Jika kita ingin serius untuk menyelesaikan sesuatu, berkomitmenlah dan buatlah keputusan yang tidak dapat Anda tarik lagi.
 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...