a

Friday, August 17, 2012

Bisnis Kost

Anda sedang mencari peluang usaha baru? Jika anda menginkan bisnis yang tidak terlalu susah dikontrol dan bisa ditinggalkan cobalah membuka usaha bisnis kost-kostan. Bagaimana anda membeli kost-kostan? Anda bisa berkunjung di artikel saya beli properti tanpa uang. Berikut ini beberapa tips bagi anda yang ingin membuka bisnis kost ataupun sedang menjalankan bisnis tersebut.


  • Buatlah peraturan kost dan tampal di dinding-dinding yang biasa dilewati anak kost, jika anda mempunyai kost 3 lantai, tarulah peraturan kost, masing-masing 1 lantai, dan di tempat-tempat strategis yang sering dilewati.
  • Beri denda untuk anak kost yang terlambat membayar uang sewa kost per bulan. Ini sangat perlu untuk dijalankan agar pembayaran tidak terlambat.
  • Cari orang untuk membersihkan kost. Bersihkan gang-gang, mengepel lantai, membersihkan dapur, kamar mandi luar, dan yang terpenting membuang sampah. Harganya bervariasi. Kalau di Manado, saya membayar orang untuk matikan lampu luar dan gang, menyapu lantai, mengepel lantai 2 hari sekali, cuci kamar mandi luar 2 hari sekali, itu sekitar Rp. 400rb/bulan. Saya juga membayar orang untuk membuang sampah setiap hari. Itu kira-kira Rp. 50rb/ bulan. Ini sangat penting untuk menjaga kebersihan kost anda, agar anak-anak kost bisa betah tinggal disana.
  • Catat setiap pemasukan dan pengeluaran bisnis kost-kostan anda, dari daftar nama-nama anak kost yang tinggal, no telpon mereka, maupun daftar pembayaran kost per bulan. Jangan lupa juga mencatat pengeluaran seperti biaya listrik, air, internet, gaji tukang bersih, pembersih lantai, dll. Hal ini penting agar anda bisa melihat berapa sebenarnya pemasukan anda setiap bulan.
  • Ohh ya, ada baiknya anda menetapkan 1 tanggal untuk menjadi patokan batas akhir pembayaran kost / bulan. Jadi contohnya untuk kost saya, pembayaran akhir uang sewa kost tiap bulannya itu setiap tanggal 5. Jadi melewati tanggal 5 maka akan didenda. Hal ini sangat penting agar anda tidak dipusingkan dengan tanggal-tanggal masuk dari anak-anak kost. Soalnya kadang ada kost-kostan yang pembayarannya itu setiap tanggal kita masuk. Contoh kita masuk kost tanggal 10, maka pembayaran kost dilakukan setiap tanggal 10. Jika anda mempunyai 20 anak kost, dan masing-masing   masuk pada tanggal yang berbeda, maka anda akan dipusingkan dengan penagihan uang sewa kost. Lalu bagaimana jika ada calon anak kost yang ingin masuk di tanggal yang berbeda dari tanggal tagihan anda? misal tagihan uang kost tiap tanggal 5, tapi dia baru masuk tanggal 20 misalnya. Nah, untuk bulan pertama, anda bisa menghitung berdasarkan hari saja. kalo tanggal 20 itu berarti ada kira-kira 15 hari menuju tgl 5. Perhitungannya jadi 15/30 * (harga sewa kost bulanan). 
Demikian tips-tips dari saya, semoga sukses membuka bisnis kost-kostan. :)
 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...