Dalam menjalankan suatu usaha, tidak jarang banyak orang yang mengalami kegagalan dan telah mencoba beragam jenis usaha tetapi belum juga menemukan jenis usaha yang sesuai dengan yang diinginkannya. Perlu diingat, agar suatu usaha bisa sukses dan berkembang, seorang pelaku bisnis tidak hanya perlu memiliki keahlian yang mumpuni dalam suatu bidang tapi ia juga harus memiliki tekad, kerja keras, minat dan jeli melihat situasi pasar. Bagi anda yang masih dan sedang bingung mau usaha apa, inilah beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk menemukan jenis peluang usaha yang sekiranya tepat bagi anda.
Cara Menemukan Peluang Usaha jika Bingung Mau Usaha Apa
Memang tidak mudah menemukan suatu peluang usaha yang tepat mengingat banyaknya pertimbangan yang perlu dipikirkan seperti modal, kondisi pasar, keahlian, minat, tekad, dst. Dibawah ini terdapat lima cara mudah bagi anda dalam mengenali dan menemukan suatu peluang usaha bagi anda yang bingung mau usaha apa.
1. Gunakan Internet dalam Mencari Peluang Usaha
Perkembangan teknologi seperti adanya jaringan internet akan memudahkan anda dalam menemukan beragam peluang usaha yang mungkin cocok bagi anda. Gunakan mesin pencari misalnya Google dengan kata kunci ‘peluang usaha menguntungkan’ atau ‘macam-macam peluang usaha’.
2. Carilah Sumber Buku-Buku Bisnis
Cara lainnya adalah dengan mengunjungi perpustakaan di daerah anda atau toko buku guna menemukan peluang usaha yang sesuai untuk anda. Bacalah buku-buku bisnis yang sekiranya dapat membantu anda dalam mengenali proses pelaksanaan suatu bisnis dan rincian detail manajemennya.
3. Lakukan Diskusi dengan Pebisnis Senior
Pikirkan apakah anda memilik kenalan atau saudara yang telah sukses dalam menjalankan suatu usaha. Hubungilah orang tersebut dan dengan sopan ajaklah ia untuk menceritakan pengalaman berbisnisnya hingga mencapai sukses. Dengan cara demikian, anda dapat memperoleh saran, bimbingan dan pembelajaran guna memulai usaha anda nantinya.
4. Simpulkan Ketiga Usaha Anda
Dari ketiga usaha yang anda telah lakukan atau setidaknya dari satu usaha yang anda lakukan, anda jangan tergesa-gesa mengambil keputusan untuk memulai suatu usaha. Pikirkan secara matang dengan mempertimbangkan modal dan kemampuan anda serta bicarakan dengan anggota keluarga atau orang terdekat anda dahulu. Disamping itu, pikirkan inovasi untuk mengembangkan usaha yang akan anda mulai sehingga tidak kalah bersaing dengan banyak kompetitor lain di pasaran nantinya. Pada umumnya, kreatifitas seorang pelaku bisnis bisa menghantarkannya menuju kesuksesan lebih cepat. Sebagai contoh, merintis usaha kuliner unik seperti kebab Turki yang sangat berbeda dengan jenis kuliner lainnya di Indonesia, kini dapat menjadikan pemiliknya sebagai salah satu milyarder termuda di negeri ini.
5. Kenali Kondisi Lingkungan Sekitar
Cara terakhir yang bisa anda lakukan jika bingung mau usaha apa adalah dengan sering keluar mengamati kondisi lingkungan sekitar anda. Perhatikan apakah lokasi anda cocok dan strategis untuk membuka suatu usaha dan pikirkan apakah ada suatu jenis usaha yang saat itu sedang dibutuhkan masyarakat dan bisa banyak diminati. Sebagai contoh, bila anda tinggal di lokasi dekat perumahan atau kos-kosan tetapi masih jarang ditemui usaha laundry, anda bisa mencoba memulai usaha laundry rumahan dengan modal kecil.
Jenis-Jenis Usaha Bagi Anda yang Bingung Mau Usaha Apa
Dibawah ini adalah beragam jenis usaha populer berdasarkan kategori masing-masing yang bisa menjadi peluang usaha yang menguntungkan bagi anda yang bingung mau usaha apa.
• Jenis Usaha di Bidang Kerajinan
Jenis usaha di bidang kerajinan bisa sangat menghasilkan apabila anda tergolong orang yang kreatif dan terampil. Usaha di bidang ini misalnya usaha kerajinan tas dari limbah plastik, usaha kerajinan ukiran, usaha pernak-pernik dari kerang, usaha lampu hias dari logam bekas, usaha souvenir dari kain flannel, usaha boneka dari kain perca, dan lainnya.
• Jenis Usaha di Bidang Agrobisnis dan Pangan
Berikutnya, jenis usaha di bidang ini bisa anda jadikan bahan pertimbangan yaitu usaha bibit buah, usaha tanaman hias, usaha budidaya jamur tiram, usaha budidaya tambak, usaha minuman herbal, serta usaha budidaya sayuran dan buah organik.
• Jenis Usaha di Bidang Jasa
Dengan memanfaatkan hobi dan keahlian di bidang jasa yang anda miliki, anda bisa memulai usaha di bidang jasa seperti usaha salon, usaha laundry, usaha jasa rental, usaha cukur rambut pria, usaha les privat, bimbel, usaha jaga menjaga anak, dan lain sebagainya.
• Jenis Usaha di Bidang Kuliner
Jenis usaha di bidang kuliner yang akan selalu dibutuhkan dan tidak ada matinya bisa menjadi alternatif bagi anda, misalnya usaha warung makan, catering, reseller makanan ringan, supplier camilan, dll.
Demikianlah artikel bagi anda yang bingung mau usaha apa, semoga dengan mempelajari hal-hal yang telah dijelaskan diatas anda dapat menemukan solusi terhadap jenis usaha yang sesuai bagi pribadi anda.