a

Friday, February 15, 2013

Penghasilan Tambahan

Minimnya gaji yang diperoleh tampaknya masih menjadi permasalahan klasik yang kian hari kian sering dikeluhkan. Oleh karena itu, tindakan antisipatif harus segera dilakukan. Mulai dari pembenahan pola pengelolaan uang hinggu upaya-upaya lainnya seperti mencari penghasilan tambahan.

Untuk mereka yang tak mau begitu dipusingkan dengan permasalahan pengelolaan finansial, melarikan diri sejenak dari pekerjaan pokok pun menjadi pilihan. Selain untuk mengatasi kebosanan terhadap pekerjaan pokok yang selama ini rutin dilakukan, hal tersebut tentunya memiliki tujuan yang lebih penting, yakni untuk memperoleh penghasilan yang lebih besar.

Semakin berkembangnya zaman, semakin banyak pula kebutuhan di dunia ini. Hal demikian itu akhirnya menuntut seseorang untuk bertindak lebih kreatif. Dalam hal ini dihubungkan dngan kreatif untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Bayangkan tentang bermacam-macamnya kebutuhan hidup manusia, membuat otak para manusia kreatif lebih berpikir sedemikian unik. Di saat manusia dipusingkan dengan berbagai macam tuntutan hidup, hal yang sedemikian rumit itu justru dijadikan sebagai lahan pekerjaan oleh orang-orang yang berpikiran kreatif.

Berikut ini contoh bisnis sampingan yang prospektif dan bermanfaat untuk membantu Anda dalam memperoleh penghasilan tambahan.

1. Usaha tambak ikan lele
Dewasa ini makin banyak dijumpai warung-warung pecel lele yang bertebaran hampir di setiap sudut jalan. Kesempatan emas yang begitu menggiurkan ini akan memberikan keuntungan tersendiri, dengan catatan dimanfaatkan sebaik mungkin.

Pembudidayaan ikan lele pun tidak rumit seperti yang banyak orang kira. Tidak perlu air jernih untuk memelihara ikan-ikan tersebut. Perlu diketahui, ikan lele justru dapat berkembang baik dalam air yang keruh dan berlumpur. Habitat ikan lele seperti itulah yang menjadi nilai plus ketika Anda memutuskan untuk berbisnis dalam bidang ini. Jadi, Anda tidak perlu sering-sering membersihkan air kolam.

Mengenai makan, ikan lele tak terlalu rewel. Apa saja akan dimakan. Ini menjadikan nilai plus kedua. Anda tidak perlu memberikan anggaran lebih untuk pakan lele.

2. Jasa Pembayaran Tagihan Satu Atap
Bayangkan ketika setiap bulan seseorang harus rutin membayar tagihan di tempat-tempat tertentu semacam kantor PLN, Telkom, PDAM, maupun tempat lainnya. Lihat saja ketika Anda harus membayar tagihan listrik di Kantor PLN, sementara itu Anda harus membayar tagihan air di Kantor PDAM, serta membayar tagihan telepon di Kantor Telkom. Apa yang Anda rasakan? Kerepotan bukan? Perbedaan tempat membayar tagihan ternyata banyak dikeluhkan oleh banyak orang sehingga mereka merasa malas untuk membayar tagihan-tagihan itu tepat waktu. Ini kesempatan Anda.

Jika Anda merasakan hal yang sama dengan yang dikeluhkan oleh banyak orang, maka Anda akan dapat dengan mudah menemukan peluang bisnis. Mengapa Anda tidak membuka tempat pembayaran satu atap? Anda dapat menerima pembayaran bermacam tagihan sebagai sebuah bisnis jasa yang menguntungkan.

Selain kedua bisnis di atas, Anda juga masih bisa mendapat informasi lebih tentang bisnis-bisnis yang lain di Tips Orang Sukses. Silahkan baca artikel kami tentang bisnis modal kecil dan bisnis makanan.
by Anggoro Prasetyo
 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...