a

Sunday, February 24, 2013

Bisnis Kursus Memasak

Pintar memasak merupakan salah satu hal yang penting bagi setiap perempuan, khususnya yang sudah menikah dan memiliki anak. Meskipun bukan suatu keharusan, tetapi hendaknya sebagai seorang perempuan tentu akan lebih senang dan menyenangkan anggota keluarganya ketika bisa memasak. Rata-rata, ibu-ibu atau perempuan suka memasak untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.

Jika Anda terbiasa bahkan hobi menyediakan masakan di rumah, hal ini dapat dijadikan usaha yang potensial untuk menambah penghasilan, yaitu dengan mendirikan kursus memasak. Banyak manfaat dari mendirikan kursus memasak, di antaranya menambah ketrampilan ibu-ibu dan perempuan muda dalam memasak. Bahkan dapat mendorong peserta kursus untuk berani memulai usaha kuliner.

A. Memulai Bisnis
Jika Anda serius ingin merintis usaha kursus memasak, berikut hal-hal yang harus disiapkan.

  • Menyiapkan ruangan khusus di rumah Anda atau menyewa tempat yang memadai untuk dijadikan kelas belajar dan praktek memasak.
  • Menguasai dengan baik keahlian memasak serta segala hal yang berkaitan dengannya.
  • Menyiapkan beberapa peralatan masak dan resep-resep masakan yang cihuy.
  • Menyiapkan bahan-bahan masakan yang akan dipraktekkan.
  • Berpromosi kepada ibu-ibu atau perempuan muda di sekitar tempat tinggal Anda, baik saudara, kerabat, teman, atau tetangga.
  • Mendata orang-orang yang kira-kira berminat dengan kursus memasak.
  • Membuat konsep pengaturan jadwal dan kurikulum.
  • Menyusun modul atau silabus sederhana tentang dunia masak-memasak, resep-resep masakan, dan sebagainya.
B. Hambatan Bisnis
Berikut adalah beberapa hambatan yang mungkin akan Anda temui dalam merintis usaha ini.
  • Semangat yang tidak teratur dari peserta. Ramai ketika kali pertama memulai kursus, tetapi lama-lama berkurang satu per satu.
  • Kesibukan ibu-ibu atau perempuan setiap harinya, baik mengurus rumah tangga, mengantar anak sekolah, dan lain-lain.
  • Pemikiran yang sepele terhadap usaha ini karena mungkin ada beberapa orang yang berpendapat bahwa memasak dapat dipelajari sendiri melalui buku-buku atau membaca majalah maupun tabloid khusus masakan tanpa harus lelah mengikuti suatu kursus.
  • Kecepatan para peserta dalam menangkap materi kursus tidak sama, begitu juga dalam aplikasinya.
C. Strategi Bisnis
Beberapa strategi berbisnis kursus memasak berikut dapat Anda pelajari supaya Anda sukses menjalankan bisnis ini.
  • Lakukan promosi yang gencar kepada ibu-ibu atau perempuan muda yang ada di daerah Anda atau daerah lainnya melalui brosur, leaflet, SMS, ataupun secara lisan saat menghadiri arisan, undangan, dan sebagainya.
  • Berilah bonus doorprize bagi peserta kursus pada setiap akhir masa kursusnya. Anda dapat menyiapkan perangkat alat masak berupa panci, wajan, atau apapun sebagai hadiahnya.
  • Berlakukanlah tarif atau biaya yang terjangkau.
by 99 Bisnis
 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...