a

Sunday, November 25, 2012

Penawaran Produk / Jasa Dengan Referensi

Salah satu cara untuk menyampaikan penawaran yang sangat menarik untuk produk / jasa yang anda punya adalah dengan cara referensi. Yang menyentuh market bukanlah kita sendiri. Kita bisa memberikan semacam program referensi misalnya member get member. Cara ini telah banyak pula dipakai oleh perusahaan yang bergerak dalam bidang kartu kredit. Mereka sering kali memberikan program member get member, dan memberikan poin yang dapat ditukarkan dengan berbagai produk yang sangat menarik.
Sering kali para pengusaha melupakan cara referensi ini.

Contoh :
Cara ini bisa dipraktekkan dalam bidang properti untuk mendapatkan hasil atau respons yang jauh lebih powerful. Seumpama ada seorang yang membeli properti. Pada waktu ia datang kita berikan penawaran tambahan yang sangat menarik, "Apakah Bapak ingin mendapatkan TV plasma secara cuma-cuma?" Jika pembeli itu mau, kita dapat memberikan penawaran sebagai berikut, "Bapak hanya tinggal membuat surat atas nama Bapak pribadi (surat sudah kita konsepkan), yang menyatakan bahwa bapak sudah membeli/pindah ke properti baru, dan Bapak menghimbau untuk ikut beli/pindah menjadi tetangga bapak di properti baru bapak. Kami akan mengirimkannya ke seluruh tetangga, rekan bisnis, dan kenalan Bapak. Dan bila nama-nama yang dikirimi tersebut akhirnya menjadi tetangga bapak, bapak boleh memilih paket furniture yang tercantum di bawah ini secara gratis, bila 2 orang gratis kolam renang, dst. Catatan : Televisi Plasma diberikan Gratis (karena memang sudah diperhitungkan) bila pembeli yang sudah deal memberikan minimal 20 referensi.
Prinsipnya disini adalah : Siapa yang tahu bahwa gajah itu adalah gaja? Selain pawang gajah, ya tentu saja gajah itu sendiri. Siapa yang tahu bahwa orang kaya itu adalah orang kaya? Ya, orang kaya itu sendiri tentunya. Oleh karena itu, jika ada seseorang yang bisa membeli properti di daerah A, kurang lebih kenalan atau rekan bisnisnya juga mampu membeli properti di daerah tersebut.
Contoh program Referensi yang lain:
Program Bacok Buntut
Sebuah proyek properti mengeluarkan program angsuran 16 bulan tanpa bunga. Dan seluruh pembeli diberitahu bahwa bila dia mereferensi kepada 1 rekan untuk ikut beli properti di sana, maka angsuran bulan terakhir dibebaskan. Bila dia mereferensikan kepada 2 teman/saudara yang mau beli maka angsuran 2 bulan terakhir tidak perlu dibayar, demikian dst.
Tentu saja referensi yang terbaik adalah datang dari orang yang tulus, terkesan dan puas karena produk & jasa serta pelayanan Anda memang unggul. Contoh : seperti produsen baju militer Sritex di Solo. Yang desain serta kualitas bajunya begitu bagus sehingga dipakai Angkatan Bersenjata di banyak negara. Waktu itu Kepala Angkatan Laut Indonesia pergi ke Jerman kagum dengan kualitas seragam Angkatan Laut Jerman. Ketika tahu bahwa pesannya di Solo, maka akhirnya Kepala Angkatan Laut Indonesia pesan di Solo.
Tetapi bisa juga referensi keluar karena adanya keanehan ataupun keistimewaan. Misalnya Soto Dok!!! "Di mana waktu Anda makan soto, yang jual memukulkan botol kecap ke meja kayu sehingga banyak orang kaget malah cerita kepada orang lain dan orang lain tersebut malah datang. Bakso Gun di Malang menggunakan Hotpot dengan slogan "Panas Sampai Tetes Terakhir".
Contoh lain : Ada sebuah pompa bensi yang memelihara (ikan hiu, kura-kura, dalam kolam yang besar dan indah). Serta ada rumah makannya. Tadinya sepi sejak ada kolam yang ada hiu dan rumah makannya, pompa bensin ini jadi ramai, khususnya di hari libur.

Contoh lain:
Joger di Bali, Kaos dengan kata-kata yang aneh.Misalnya termasuk menjelek-jelekkan diri sendiri "Joger Jelek". "Kalau Anda Suka Joger Berarti Anda Waras, Bila Anda Tidak Suka Joger Berarti Anda Lebih Waras". Juga toko dengan aturan yang aneh, termasuk tidak boleh beli lebih dari 12 kaos per customer. Juga prinsip Joger sendiri yang sangat menarik "Business is not profit oriented, but happiness oriented..." Inilah yang disebut Anti Marketing. Membuat total berbeda sehingga menjadi bahan pembicaraan, promosi gratis oleh orang-orang.
by TDW
 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...